[REVIEW] FREEMAN Polishing Charcoal and Black Sugar, 2in1 Masker dan Scrub!

Bonjour Babys!

Sebelumnya aku udah sempet bikin review masker dari FREEMAN juga yang varian ANTI-STRESS Dead Sea Minerals Clay Mask, dan ternyata banyak yang tertarik [kalian bisa lihat reviewnya disini ya]. Maka dari itu aku bawa review dari FREEMAN lagi nih Babys!

Yup, FREEMAN Polishing Charcoal and Black Sugar Gel Mask+Scrub.

Sebenernya aku udah pakai lebih dulu daripada yang Dead Sea Minerals, tapi aku cuma beli yang share in jar aja. Karena waktu itu emang lagi booming banget, dan varian yang Charcoal+Black Sugar ini juga rame banget yang ngomongin, alhasil mau nyoba juga, hihi.

Dan seperti biasanya, karena kulitku yang kombinasi dan cenderung sensitif, lebih amannya nyobain yang share in jar dulu. OIYA! Varian Charcoal+Black Sugar ini ada dua jenis ya Babys, ada yang bentuknya Mud Mask, dan satunya lagi yang lagi aku review ini, yakni yang bentuknya Gel Mask+Scrub. Jadi jangan salah beli ya, hihi.

Baca juga ya Babys Tips Penting Sebelum Beli Share In Jaryang Wajib Kamu Tau!

Deskripsi Produk

Karena aku belinya bukan yang full-size, jadi maaf banget gak bisa provide foto produknya langsung dan description-nya ini aku ambil dari amazon.com

FREEMAN Charcoal and Black Sugar Polishing Mask, naturally purifying activated charcoal helps absorb oil and impurities without over-drying. Black Sugar helps exfoliate away dulling skin cells for softness and clarity. Perfect for all skintypes.

Terjemahan:

FREEMAN Charcoal and Black Sugar Polishing Mask, secara alami memurnikan arang aktif untuk membantu menyerap minyak dan kotoran pada wajah tanpa menyebabkan kekeringan yang berlebih. Gula hitamnya membantu pengelupasan sel kulit kusam untuk kulit yang lembut dan cerah. Sangat cocok untuk semua jenis kulit.

Dari deskripsinya itu terdapat beberapa klaim yang disebutkan ya Babys. Jadi selain kombinasi dua bahan utama Charcoal dan Black Sugar, masker ini juga kombinasi dua jenis skincare yaitu masker dan scrub.

So, tentu aja selain maskernya yang berfungsi sebagai penyerap minyak dan kotoran, sebagai scrub doi ini juga bantu exfoliate kulit kamu. Kayak paket lengkap gitu ya, satu produk bisa jadi masker dan scrub sekaligus.

Ingridients

Sucrose, Propylene Glycol, Carbon (Activated Charcoal), Kaolin, Musa Sapientum (Banana) Fruit Extract, Cocos Nucifera (Coconut) Extract, Zingiber Officinale (Ginger) Root Extract, Psidium Guajava Fruit Extract, Cymbopogon Schoenanthus Extract, Carica Papaya (Papaya) Fruit Extract, Maranta Arundinacea Root Extract, Rubus Idaeus (Raspberry) Fruit Extract, Santalum Album (Sandalwood) Extract, Macrocystis Pyrifera Extract, Nasturtium Officinale Extract, Aleurites Moluccana Extract, Lavandula Angustifolia (Lavender) Oil, Carbomer, Fragrance, Iron Oxide (CI 177491)

Tekstur Produk

Sesuai namanya, ini bentuknya emang gel dengan butiran-butiran scrub yang mirip banget kayak gula, cuma lebih kecil dan halus. Warnanya kayak ungu kehitaman gitu, but somehow, doi ini kayak ada lapisan lain yang gak ada warnanya, jadi kayak cairan bening gitu. Dan, ini agak lengket.

Untuk baunya, jujur aku bingung buat deskripsiinnya, yang jelas bukan bau buah [padahal lumayan banyak fruit extract-nya sih] atau bau manis gula [wkwk]. Menurutku ini lebih ke bau chemical gitu dan agak strong juga.

Directions

Apply mask to face and neck, avoiding contact with eyes. Leave on for 5 to 7 minutes. Rinse with warm water. Use 2 times a week or as often as needed.

Terjemahan:

aplikasikan masker pada wajah dan leher, hindari bagian mata. Tunggu 5-7 menit atau sampai kering. Bilas dengan air hangat. Pakai dua kali seminggu atau sesering yang dibutuhkan.

Kurang lebih sama sih petunjuk pemakaiannya kayak masker FREEMAN sebelumnya. Dan tentu saja, aku pakai sesuai cara pakai aku sendiri walaupun emang gak banyak beda banget dari yang disarankan.

Cara pakai: [ala aku]

1. Bersihkan wajah terlebih dahulu, lalu keringkan dengan handuk. [di tap-tap aja ya Babys!]

2. Aplikasikan masker pada wajah (kalau mau sampai leher juga boleh, opsional) secara merata dan tidak terlalu tebal.

3. Tunggu sesuai waktu yang dianjurkan, yakni 5-7 menit.

4. Setelah itu, gosok-gosokkan secara pelan dan perlahan, kayak waktu pakai scrub.

5. Bilas dengan air sampai bersih. (Disini aku pakai air biasa kok)

6. Keringkan dengan handuk dengan cara men-tap-tap, lalu boleh menggunakan toner ataupun moisturizer, opsional.

Pemakaian Pertama

Di percobaan pertama, sama sekali diluar ekspetasi aku. Panas.

Awalnya aku ngira mungkin hanya kulit aku aja yang kurang bisa adaptasi cepet sama produk scrub wajah, karena biasanya emang gitu sih kalau coba scrub. Tapi ternyata waktu beberapa temen aku nyoba mereka juga ngerasa panas padahal mereka ini bilang kalau kulit mereka ini ‘kulit badak’ alias jarang banget iritasi/breakout gara-gara produk. Walaupun juga ada temen aku yang biasa aja dan gak ngerasa panas. Jadi ini bener-bener sesuai kondisi kulit kamu ya Babys.

Dan alhamdulillah-nya aku gak breakout ataupun iritasi, cuma ya kaget aja gitu kan. Sekaligus agak parno, hihi.

Jadinya aku jarang banget pakai maskernya, kalaupun aku mau, aku cuma pakai di daerah T-zone aja. Karena daerah pipi aku itu yang lebih sesnsitif.

Lucunya, waktu aku jarang banget pakai dan aku biarin di kulkas, waktu aku mau pakai lagi dan aku mau scrub semuka, itu udah gak kerasa sepanas waktu awal-awal pemakaian. Entah kulit aku yang udah adaptasi atau karena kelamaan di kulkas, aku juga gak tau pasti, hihi.

Hasil Pemakaian

Untuk hasil pemakaiannya, aku belum ngerasain semua klaimnya. Aku ngerasa setelah pakai ini cuma ngerasa lebih bersih aja sih. Kayak pakai scrub biasanya; lebih bersih. lebih halus. Tapi, mungkin kalau kamu cocok dan pakai ini rutin, bisa jadi semua klaimnya itu bener Babys.

Conclusion

(+) Tahan untuk 36bulan setelah produk dibuka

(+) Paket 2in1 karena dapet masker+scrub

(+) Scrubnya lumayan halus

 

(-) Agak lengket teksturnya

(-) Awal pemakaian menimbulkan rasa panas

(-) Belum masuk di Indonesia secara resmi

Repurhase? No, maybe. Karena masih banyak jenis dan varian masker yang lebih cocok daripada ini. karena jujur masih parno kalau misal, dia ada efek panasnya lagi.

 

Jadi itu aja review dari aku Babys, apakah kamu tertarik mencoba?

Coba lihat produknya di Lazada

Lihat produk di Lazada

 


Semoga bermanfaat,

All regards and Love, see you when I see you Babys!

 

Leave a Comment

Scroll to Top
Daftar Isi Konten